10 Manfaat Kurma Zaghloul
Kurma Zaghloul dikenal juga sebagai kurma merah. Pasalnya kurma zaghloul memang memiliki warna merah saat masih muda. Bentuknya panjang dan agak lonjong menyerupai melinjo. Rasanya pun sangat manis karena mengandung gula yang sangat tinggi sehingga mengering ketika disantap. Hal tersebut yang membuat kurma zaghloul ini eksklusif. Kurma ini berasal dari Mesir dan termasuk kurma yang harganya cukup mahal.dikenal
Buah kurma sering kali disajikan sebagai kudapan berbuka puasa di bulan Ramadhan. Rasanya yang manis membuat kurma zaghloul digemari banyak orang. Namun, bukan hanya karena rasanya yang enak, kurma juga dikenal dengan banyaknya khasiat yang dikandungnya.
Sebagian besar orang mengonsumsi kurma karena buah ini kaya manfaat dan dipercaya bisa menjadi obat bagi banyak penyakit. Mulai dari yang ringan hingga penyakit serius. Namun, apa sih sebenarnya manfaat kurma Zaghloul bagi kesehatan? Yuk cari tau apa saja manfaat dan kandungan kurma Zaghloul bagi kesehatan!
1.Mencegah Resiko Diabetes
Meskipun kurma rasanya manis, tetapi mengonsumsi kurma tidak akan menyebabkan anda terkena diabetes loh.Sebuah penelitian menunjukkan bahwa buah kurma mempunyai indeks glikemik yang rendah. Memakan buah kurma tidak serta merta langsung melonjakkan kadar gula darah setelah makan. Justru, kandungan serat dalam buah ini akan membantu Anda mengurangi risiko diabetes. Serat tak larut dicerna lebih lambat di dalam perut, sehingga membantu tubuh lebih baik mengontrol kadar gula darah.
2.Meningkatkan Kesehatan Jantung
Kandungan magnesium dan kalium dalam kurma ternyata berguna untuk meningkatkan kesehatan jantung Anda. Keduanya zat ini dapat membantu menurunkan tekanan darah ke tingkat yang lebih sehat. Ditambah lagi, kandungan serat dalam buah kurma juga bermanfaat untuk mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh.
Selain itu, kurma mengandung antioksidan asam fenolik yang terkenal karena sifat antiradangnya. asam fenolik dipercaya dapat membantu menurunkan risiko Anda terkena hipertensi, penyakit jantung, dan stroke. Oleh karena itu, disarankan untuk mengkonsumsi kurma setidaknya dua kali seminggu untuk memelihara kesehatan jantung anda.
3.Menjaga Kesehatan Pencernaan
Kurma merupakan sumber serat makanan yang baik, kandungan kurma terdiri dari serat, terutama jenis yang tidak larut. Makanan yang kaya akan jenis serat tidak larut dapat membantu memadatkan feses dan melancarkan pencernaan.
Selain itu, kurma juga mengandung nikotin yang dianggap bermanfaat untuk menyembuhkan berbagai jenis kelainan usus. Asupan kurma yang terus-menerus membantu menghambat pertumbuhan organisme patologis dan dengan demikian, kurma dapat membantu merangsang pertumbuhan bakteri baik di dalam usus. Di sisi lain, kandungan fenolik tinggi dalam buah kurma membantu membersihkan usus sehingga berpotensi menurunkan risiko terkena kanker usus.
4.Meningkatkan Kesehatan Tulang
Kurma mengandung banyak mineral yang membuat buah ini baik dikonsumsi untuk kesehatan tulang. Buah ini mengandung selenium, mangan, tembaga, dan magnesium yang semua zat gizi ini memiliki potensi dalam mencegah osteoporosis. kurma dapat memperkuat tulang dan melawan penyakit atau kondisi yang menyebabkan rapuh dan keroposnya tulang, seperti osteoporosis.
5.Mencegah Anemia
Anda akan mengalami anemia jika kekurangan zat besi di dalam tubuh Anda, anemia ditandai dengan gejala utama mudah lelah dan kulit pucat. Kondisi ini bisa anda cegah dengan mengonsumsi buah kurma secara rutin. Kurma mengandung kadar zat besi yang tinggi. Tingginya kadar zat besi akan membantu proses pembentukan sel darah merah, meningkatkan energi dan kekuatan, sekaligus mengurangi rasa lelah dan kelesuan.
6.Menangkal Radikal Bebas
Buah kurma tinggi akan antioksidan yang mampu mengurangi efek radikal bebas dalam tubuh. antioksidan sendiri memiliki manfaat dalam melindungi tubuh dari radikal bebas yang merusak sel bahkan menyebabkan kanker. Zat-zat fitokimia yang termasuk sebagai antioksidan pada kurma di antaranya polifenol, sterol, tanin, dan karoten.
Flavonoid, karotenoid, dan asam fenolik adalah beberapa jenis antioksidan yang dapat membantu mengurangi risiko beberapa jenis kanker. karotenoid juga dapat mengurangi resiko gangguan pada mata terkait penuaan, seperti degenerasi makula.
7.Membantu Menurunkan Berat Badan
Kurma termasuk jenis buah yang tinggi kalori. Namun di sisi lain, kurma juga tinggi serat dan protein jenis tidak larut yang membuat buah ini membantu Anda menjaga berat badan tetap ideal. Kandungan 2 jenis gizi tak larut yang lebih tinggi ini membantu anda merasa kenyang lebih lama. Itulah kenapa kurma bisa anda jadikan buah cemilan saat diet sehari-hari.
8.Baik Untuk Daya Ingat dan Kerja Otak
Kurma mengandung banyak kalium, dimana kalium berfungsi untuk mengendalikan oksigen dalam tubuh sampai ke otak hingga cairan dalam tubuh juga dapat lancar. Sebuah penelitian menemukan bahwa buah kurma berpotensi menghambat produksi protein pemicu peradangan bernama interleukins 6 (IL-6) di otak. Kadar IL-6 yang tinggi di dalam otak sering dikaitkan dengan risiko penyakit neurodegeneratif seperti alzheimer dan demensia.
Kurma juga baik untuk mempertajam daya ingat dan kemampuan belajar serta penyimpanan memori yang lebih baik. Manfaat kurma untuk kesehatan otak ini berhubungan dengan kandungan antioksidan flavonoid yang ada pada kurma yang berfungsi untuk mengurangi peradangan di otak.
9.Menanggulangi Alergi
Kandungan lain yang terdapat pada kurma yang jarang ditemukan pada buah lain adalah belerang. Belerang ini memiliki manfaat kesehatan yang banyak, termasuk mengurangi reaksi alergi. Menurut sebuah penelitian, senyawa sulfur organik dapat memberi dampak positif pada sejumlah penderita yang mengalami rhinitis alergi musiman atau SAR (seasonal allergic rhinitis).
10.Mencegah Kanker Lambung
Kurma memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan usus dan pencernaan, karena kandungannya tersebut, kurma juga menjadi salah satu makanan yang dapat mengurangi resiko dan dampak serius dari kanker lambung. Buah kurma bekerja sebagai tonikum yang berguna untuk semua kelompok usia.
Itulah 10 Manfaat Kurma Zaghloul. Bahkan pada beberapa kasus, mengkonsumsi kurma lebih efektif daripada mengkonsumsi obat-obatan tradisional dan herbal, yang tentu saja tidak memberikan efek samping negatif pada tubuh. Itulah beberapa manfaat kurma yang dapat membuat tubuh kita semakin sehat, tentunya masih banyak manfaat kurma zaghloul lainnya. Semoga dengan mengkonsumsi buah kurma dapat menjaga daya tahan tubuh kita.